NasionalOlahraga

Letjen TNI Richard Tampubolon Resmi Daftar Ketua Umum PBTI 2023-2027

Letnan Jenderal (Letjen) TNI Richard Tampubolon resmi mendaftar sebagai ketua umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) untuk periode 2023-2027.

Letjen Richard beserta timnya tiba di Sekretariat Taekwondo Indonesia di STC, Senayan, Jakarta sekira pukul 15.21 WIB.

Dengan gagah, jenderal dengan tiga bintang di pundak itu menyerahkan sejumlah berkas ke panitia pendaftaran pimpinan PBTI. Dalam pendaftaran ini Letjen Richard mempunyai tagline ‘Bersatu Berprestasi’

“Terima kasih atas mandat pengprov yang diberikan kepada saya. Ini saya serahkan kepada bapak-bapak TPP,” ucap Richard sambil menyerahkan berkas ke panitia pendaftaran Ketua PBTI di STC, Jakarta, pada Jumat (25/8).

Letjen Richard mengaku, dirinya mendapat mandat atau dukungan dari 28 Pengurus Provinsi (Pengprov) di seluruh Indonesia.

“Saat ini ada 28 pengprov yang kami serahkan dukungannya kepada TPP dan kami berharap ini semua berjalan dengan baik sesuai aturan sesuai kaidah dan sesuai persyaratan yang sudah ada dan semua berjalan sportif. Seperti seorang atlet yang menjaga sportivitas, seperti seorang prajurit yang selalu kesatria,” urainya.

“Saya berharap, bagaimana taekwondo Indonesia kembali berjaya di tingkat Asean, Asia dan internasional. Dengan begitu, dirinya berharap kompetisi memperebutkan petinggi taekwondo Indonesia bisa berjalan dengan lancar dan sesuai aturan,” tegasnya.

“Untuk itu kompetisi ini kompetisi yang fair play dan berharap kelak tagline kami yang menjadi pegangan bersatu berprestasi,” ucapnya.

Berikut 28 Pengprov yang memberi dukungan pada Letjen TNI Richard Tampubolon:

1. Pengprov Aceh

2. Pengprov Sumatera Utara

3. Pengprov Sumatera Barat

4. Pengprov Riau

5. Pengprov Kepulauan Riau

6. Pengprov Bangka Belitung

7. Pengprov Jambi

8. Pengprov Bengkulu

9. Pengprov DKI Jakarta

10. Pengprov Jawa Barat

11. Pengprov Kalimantan Timur

12. Pengprov Kalimantan Selatan

13. Pengprov Kalimantan Tengah

14. Pengprov Kalimantan Barat

15. Pengprov Sulawesi Utara

16. Pengprov Sulawesi Tengah

17. Pengprov Sulawesi Tenggara

18. Pengprov Maluku

19. Pengprov Maluku Utara

20. Pengprov Papua

21. Pengprov Papua Barat

22. Pengprov Nusa Tenggara Barat

23. Pengprov Gorontalo

24. Pengprov Sulawesi Barat

25. Pengprov Lampung

26. Pengprov Banten

27. Pengprov Jawa Timur

28. Pengprov Papua Barat Daya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *